Buda Keliwon Pahang, Piodal di Pura Puseh Desa dan Bale Agung Desa Pakraman Munduk Mengenu

Putu Krisnanda 05 Juli 2018 09:27:15 WITA

Buda Keliwon Pahang, (04/07/2018) masyarakat Desa Pakraman Munduk Mengenu, Desa Tista, Kec. Busungbiu membludak hadir di Pura Puseh Desa lan Bale Agung Desa Pakraman Munduk Mengenu untuk mengikuti persembahyangan di Pura tersebut. persembahyangan di mulai pukul 20.00 Wita dipimpin oleh Jero Mangku Pura setempat, meskipun hanya Piodal Alit, tetapi antusias masyarakat begitu besar dibuktikan dengan membludaknya pemedek saat piodal.

Dalam rangkaian piodal tersebut seperti diterangkan oleh Jro Mangku didampingi Kelian Desa Pakraman Munduk Mengenu, I Nyoman Sandi, mengungkapkan bahwa prosesi piodal dilaksanakan seperti piodal-piodal alit sebelimnya, akan tetapi untuk hari ini diisi dengan penampilan berbagai penari-penari dari muda-mudi di Desa Pakraman Munduk Mengenu, juga ditarikan Tari Rejang Renteng yang merupakan Tari Wali oleh ibu-ibu PKK. Piodal di Pura Puseh Desa lan Bale Agung dilaksanakan 1 hari, dan upacara penyineban dilaksanakan keesokan harinya (05/07/2018).

 

nrt1705 

Dokumen Lampiran : warga mengikuti persembahyangan


Komentar atas Buda Keliwon Pahang, Piodal di Pura Puseh Desa dan Bale Agung Desa Pakraman Munduk Mengenu

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Dapdap Putih

tampilkan dalam peta lebih besar